Rapat Koordinasi/ Konsolidasi Partai Nasdem di Kabupaten Wonogiri.

.

Rapat Koordinasi/ Konsolidasi Partai Nasdem di Kabupaten Wonogiri.

Minggu, 18 Desember 2022


 WONOGIRI, Bhayangkaraperdana.com - Rapat koordinasi/konsolidasi partai nasdem  di kabupaten wonogiri bertempat di Rumah makan Gebyok bu woro  jalan raya  ngadirojo - baturetno. Minggu (18/12).


Hadir dalam acara tersebut ketua DPD Partai Nasdem Dedy Ramanto serta pengurus Partai Nasdem dan perwakilan dari DPC sekabupaten wonogiri dari 25 kecamatan juga hadir di acara tersebut.


Wakil Bidang politik partai nasdem Heri  mengatakan  " Dia sudah lama di partai nasdem, di tahun 2019 dia kalah tipis  akan tetapi di tahun 2024 saya minta  do'anya  para hadirin untuk bisa mejadi anggota DPRD kabupaten wonogiri, sebagai wakil ketua bidang politik  menekankan  bagaimana  sikap dan kinerja  kita nanti untuk meraih kursi di DPRD kabupaten serta mengimplentasikan  ke daerah-daerah  masing-masing wilayah  dan mempunyai formula  yang bagus  untuk mendapat suara yang banyak."  ungkapnya.


 Ada beberapa jurus dan arahan dari saya antara lain:

1. Kita menggandeng kaum muda-mudi ( pemilih pemula),  untuk mengambil simpati ke kaum muda.

2. Memberi pencerahan ke kaum milenial  pendekatan komunitas kaum muda,pendekatan sehingga  menjadi komunitas yang sehat.


Dedy  Ramanto  menambahkan "  Hari ini  kami mengadakan Rapat koordinasi pemenangan pemilu tahun 2024 mendatang  harapan kami merapikan   struktur organisasi partai,  menetapkan  calon anggota  legislatif , target  suara di  setiap  dapil tercapai dengan maksimal  dan juga  kedepan nya  dapat menambah pengurus  diwilayah yang belum ada pengurusnya  agar segera membentuk  pengurus di masing -masing wilayah  sesuai arahan dari DPP."  tambah Dedy .


" Di Partai Nasdem bagi caleg tidak di punggut biaya apapun  prinsip kami partai nasdem ingin mendorong  kepada masyarakat  bisa berpolitik  dengan biaya murah tidak menekan ke bakal caleg sehingga masyarakat bisa berpolitik dengan sehat, " tutupnya. (Ang.s).